Minggu, 16 Desember 2018

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 13 Juli 2010 (Bgn 2)


Tempat di mana Ajaran Buddha berkembang, seperti yang disebutkan di dalam Sutra Usia Tanpa Batas sebagai “Siang malam silih berganti dengan normal; musim berganti tepat pada waktunya, tidak akan ada cuaca ekstrim”, takkan ada bencana alam.

Hari ini kita membahas tentang penyelesaian konflik, mewujudkan masyarakat yang harmonis dan perdamaian dunia, peranan Buddha Dharma Mahayana sangat efektif!

Maka itu pada era 1970-an, Dr.Arnold J. Toynbee berkebangsaan Inggris, mengatakan “Untuk menyelesaikan persoalan masyarakat abad 21, hanya dengan filosofi Konfusius dan Mencius serta Buddha Dharma Mahayana”.

Hari ini kekacauan masyarakat dunia sudah sedemikian parahnya, akibatnya bencana yang terjadi belum pernah ada dalam sejarah peradaban manusia selama beribu-ribu tahun. Bagaimana cara mengatasinya? Yakni dengan budaya tradisional Tionghoa dan Buddha Dharma Mahayana.

Asalkan anda bersedia menerima dan meyakininya, maka masalah pun teratasi dan memperoleh faedah. Faedah apa saja yang akan diperoleh? Yang pertama adalah sehat secara lahiriah maupun batiniah; yang kedua keluarga jadi harmonis; yang ketiga karir lancar; yang keempat lingkungan hunian jadi sejahtera, mengapa demikian?

Anda telah memiliki berkah, sehingga orang-orang yang tinggal di sekitar lingkungan anda jadi ikut menikmati berkah. Tempat berberkah dihuni oleh insan berberkah, maka itu masyarakat jadi harmonis, di kawasan tersebut takkan dilanda bencana.

Anda dapat membawa pengaruh, yang juga berarti anda dapat membantu mewujudkan perdamaian dunia. Faedahnya banyak sekali, takkan habis diungkapkan satu persatu!

Ini merupakan manfaat yang diperoleh saat sekarang ini. Seperti yang dikatakan kalangan Buddhis sebagai “Di dalam Pintu Buddha segala permohonan pasti terkabul”, ini nyata adanya, ketika saya masih menjadi praktisi pemula, Master Zhangjia menyampaikannya padaku.

Doamu pasti direspon, jadi bukan tidak terkabul, hanya saja diri sendiri memiliki rintangan karma. Setelah rintangan karma dihapus, maka mukjizat pun muncul.

Maka itu mesti yakin bahwa Alam Sukhavati merupakan berkah terunggul, juga adalah tempat kediaman terunggul, penduduk Alam Sukhavati merupakan insan yang paling berpahala di jagat raya.

Kita tidak boleh ketinggalan menjadi penduduk Alam Sukhavati, ini dapat diwujudkan setiap orang, termasuk anda dan saya, kita semuanya.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 13 Juli 2010

佛法所在之處,就像這個經上所講的「日月清明,災厲不起」,不會有災難。我們今天講化解衝突,促進社會安定,世界和平,大乘佛法真有效!所以在過去七十年代,英國湯恩比博士說的話,他說「要解決二十一世紀的社會問題,只有中國孔孟學說跟大乘佛法」。真知灼見,這不是一般人能說得出來的。今天二十一世紀果然是個混亂的局面,這種混亂跟地球的災變是過去幾千年來歷史上所沒有的,空前的大難。什麼東西能解決?中國傳統文化能解決,大乘佛法能解決。你個人能接受,能深信不移,能深入經藏依教奉行,你個人問題解決了,個人得好處。得什麼好處?第一個身心健康,第二個家庭和睦,第三個事業順利,第四你所居住的地方,這個地方祥和,為什麼?你有福。你有福,你住在這個地方,這個地方的人就有福,福人居福地,所以社會和諧,這個地方沒有災難。你會影響,也就是你真正能夠幫助和諧世界。利益太多了,說不盡!這是說很淺顯的,你立刻就能得到的。如同佛家常說的,「佛氏門中,有求必應」,這真的一點都不假,我初學佛的時候,章嘉大師教給我的。你有求不應,不是不應,是自己有業障。懺除業障,感應就現前。所以一定要肯定極樂世界是第一福地,是第一福居,生到西方極樂世界的人是遍法界虛空界裡面最有福報的人。我們希望自己要參與這個行列,這是我們能做得到的,不是做不到。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第七十八集)  2010/7/13





 
 
Alam Sukhavati bukan hasil desain, maka itu tidak butuh perancang bangunan, juga tidak butuh ahli tehnologi. Keindahan Alam Sukhavati, tiada yang dapat menandinginya. Sehebat apapun seorang perancang bangunan, juga mustahil dapat mewujudkannya.

Kapankah barulah kita menyadari keistimewaan ini? Ketika menemukan kembali jiwa sejati (Jiwa KeBuddhaan). Bagaimana caranya supaya dapat menemukan kembali jiwa sejati? Dengan melepaskan khayalan, perbedaan dan kemelekatan.

Rintangan karma kita terlampau berat, dalam hati kita memahaminya, di dunia ini bila ingin melatih diri mencapai KeBuddhaan adalah hal yang sulit. Maka itu Buddha Sakyamuni mengajarkan kita untuk bermigrasi ke Alam Sukhavati.

Yang diperlukan adalah etika moral, jadi tidak perlu membawa harta benda ke sana, segala keperluan hidup akan terpenuhi dengan sempurna. Syarat yang dibutuhkan adalah keyakinan, tekad dan pengamalan, asalkan anda yakin, bertekad dan melafal Amituofo, maka pasti terlahir ke Alam Sukhavati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 13 Juli 2010

極樂世界沒有人設計,那裡頭沒有設計工程師,也沒有裝潢這些技術人員,沒有!美不勝收,再高明的設計師也設計不出來。這些奇妙的事情,到什麼時候才知道?明心見性就知道了,豁然大悟。怎樣才能明心見性?這經上講了很多,放下妄想分別執著,你就見到真相,遍法界虛空界的真相就於是大白。見到諸法實相就是大徹大悟,就是明心見性。我們在這個世界業障太重,我們自己心裡清楚,在這個世界修行要想達到這個境界,不可能,沒那麼長的壽命。所以佛教我們換個地方,用現在的話說,移民,我們移民到極樂世界去。極樂世界需要的條件是德行,不需要帶財產去,你生活所需的一樣都不需要帶,那個地方圓圓滿滿。需要條件就是信願行,你真相信,真想去,真肯念佛,只要這一句佛號,這一句佛號就是我們跟西方極樂世界聯絡的信號,你只要念念不斷,這信號就通了,就接上去了。真接上去,真的是想什麼時候去就什麼時候去,沒有時間限制的。得要信得過才行。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第七十八集)  2010/7/13




 

Pada dasarnya sifat manusia adalah baik, ini adalah jiwa sejati. Tetapi oleh karena pengaruh lingkungan akhirnya menjadi tabiat jelek. Maka itu Buddha dan Bodhisattva senantiasa memandang manusia dengan hati yang suci, mengapa demikian? Mereka melihat sifat sejati manusia dan bukan pada tabiat.

Sifat sejati adalah yang sesungguhnya, yang tidak berubah. Anda sekarang berperilaku buruk dikarenakan sedang tersesat, namun suatu hari nanti anda pasti akan tercerahkan.

Serupa melihat ada orang yang baik, tetapi ketika dia meneguk arak dan mabuk, sehingga berperilaku buruk, jadi buat apa perhitungan dengannya? Hari ini kita melihat orang melakukan kejahatan, tidak perlu taruh di hati, serupa dengan melihat orang baik yang sedang mabuk, ketika siuman, dia akan menyadari kesalahannya.

Demikianlah Buddha dan Bodhisattva memandang pelaku kejahatan, maka itu selamanya ber-Maitri Karuna, takkan menaruh kejahatan ini di dalam hati. Andaikata taruh di hati maka ini akan mencemari batin. Hanya insan yang tersesat jiwa sejatinya, barulah akan menyimpan kesalahan orang lain di dalam hatinya, sungguh tidak pantas!

Alhasil hati nurani sendiri berubah jadi tong sampah orang lain, menurutmu anda ini pintar atau pandir? Hati nurani sendiri dibiarkan menampung kotoran orang lain, betapa kelirunya.

Maka itu kita belajar Ajaran Buddha, mesti meneladani bagaimana Buddha memandang semua makhluk. Mata Buddha memandang semua makhluk adalah Buddha, setiap orang adalah orang baik, setiap hal adalah hal yang baik, mengapa demikian? Baik dan buruk adalah dualisme yang tidak bisa diperoleh.

Semua Bodhisattva memasuki Pintu Dharma non dualisme (menghindari segala pertentangan), dengan menjauhi dualisme barulah memperoleh kesucian hati.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 13 Juli 2010

Catatan :
Dualisme adalah dua hal yang saling bertentangan, contohnya baik-buruk, pahit-manis, panas-dingin, tajam-tumpul, pandai-bodoh, terang-gelap dan sebagainya.


人性本善,這是自性。變成不善是習性,不是你的本性。所以佛菩薩看人,心地永遠清淨,為什麼?他看人的本性,他不看習性。為什麼?本性是真的,永恆不變。你現在雖然不善,不善將來你會變善,你為什麼不善?你迷了,總有一天你覺悟,你覺悟了,你的一些不善都放下了,所以善是真的,不善是假的。

就好像我們看一個人,人很好,好人,喝酒喝醉了,發酒瘋,你知道這個人很好,他酒醒過來之後不就沒事了,何必去計較?今天我們看人造極重的罪業,都不要放在心上,就像我們看一個人,很好的好人,酒醉之後在發酒瘋,等他醒過來就沒事了。佛菩薩看這一切作惡的眾生就是這個看法,所以永遠慈悲,沒有把這些惡人、惡事、惡行放在心上,決定沒有。他要放在心上,他的心被染污了。只有迷失自性的人,才把別人的過失放在自己心上,不值得!自己怎麼樣?自己的心、良心變成別人的垃圾筒,你說這聰明嗎?自己的良心、善心去裝別人的垃圾,裝別人的染污,這錯了。所以我們學佛,要學佛怎樣看一切眾生。佛眼看一切眾生全是佛,看一切事都是好事,人人是好人,事事是好事,作惡也是好事,為什麼?好壞二邊都不可得。哪一個法身菩薩不是入不二法門?入不二法門,二邊都離了,中道也沒有,真正清淨心現前。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第七十八集)  2010/7/13




 

Hati suci maka Negeri Buddha pun jadi suci, sejak tempo dulu hingga sekarang, perkataan ini banyak digunakan oleh guru sesepuh dan praktisi senior dalam berceramah.


Meskipun demikian, kita sulit mewujudkannya. Hati kita tidak suci, makanya lingkungan hunian kita ikut tercemar, sebaliknya apabila hati kita suci, maka lingkungan hunian kita akan ikut bersih dan asri.

Kita harus memiliki keyakinan hati, memastikan bahwa lingkungan berubah menuruti perubahan hati kita, demikian pula wajah merupakan cerminan hati, yang juga berarti bahwa rupa kita berubah menuruti perubahan niat pikiran kita. Segala sesuatu muncul dari hati dan pikiran.

Tak peduli pintu Dharma manapun yang kita latih, ini hanyalah sebuah cara untuk melatih kesucian hati. Dengan hati yang suci, jiwa dan raga jadi sehat, penyakit apapun takkan muncul.

Kini orang barat sangat menekankan penyembuhan dengan mengandalkan pikiran yang suci. Mereka telah memahami kebenaran ini, para ilmuwan telah berulang kali melakukan eksperimen, membuktikan bahwa niat pikiran memiliki kekuatan yang sangat besar.

Sampai sekarang mereka masih terus melakukan penelitian, saya percaya 2-3 tahun lagi, mereka akan membuktikan kesucian pikiran dapat menyembuhkan segala penyakit. Bukan hanya penyakit yang dapat disembuhkan, bahkan problema rumah tangga, segala bencana alam di muka Bumi ini, dapat diatasi dengan niat pikiran yang baik.

Maka itu semua orang mengusulkan doa bersama untuk menyelamatkan dunia ini, apakah bisa efektif? Tentu saja efektif, namun tidak menyelesaikan akar permasalahan. Saat anda berdoa, musibah menjauh, saat anda tidak berdoa, bencana datang kembali, jadi tidak bisa menyelesaikan akar permasalahan.

Untuk menyelesaikan akar permasalahan adalah dengan menyelenggarakan pendidikan kesusilaan, Ajaran Buddha Mahayana, filosofi Konfusius dan Mencius. Hal ini tidak boleh tidak dipahami, mesti belajar dengan bersungguh-sungguh.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 13 Juli 2010

心淨則佛土淨,這句話古來祖師大德在講經教學註疏當中引用得太多,所以我們對這句就很熟悉。我們知道,但是沒做到。我們心不清淨,所以我們居住的環境就不清淨;如果我們的心清淨,我們現在居住的環境就清淨。我們要有信心,要能肯定境隨心轉、相由心生,也就是說相也是隨著我們意念在轉變。一切法從心想生,這個一就是心,一切就是一切法,一切法從哪裡來的?從心想生的,一切法不離一心,一心現一切法,這是華嚴妙旨,玄是玄妙。我們修學無論修哪個法門,那是方法,那是門徑,修什麼?修清淨心,你就真正懂得我們修的是什麼。清淨心現前,無量功德,人心清淨,身當然清淨,身心健康,什麼毛病都沒有。

  現在西方人非常重視療癒,這病痛怎麼治療?怎麼把它治好?心清淨全都好了。他們現在懂得這個道理,這是一個新興的科學,都注意到,做過很多次的實驗,證明這個意念有很大的能量。還繼續不斷的在做實驗,我相信二、三年,一定就肯定、確定了,這個新興科學成立,意念可以療癒一切。不但身體的病,你家庭裡面的問題,乃至於講今天地球的這些災變,意念可以能把它轉變。所以現在大家重視祈禱,地球災難太多了,發動大家一起來祈禱,有沒有效?有效,我一點都不懷疑。但是這是治標不是治本,你幾天不禱告,毛病又發現,所以它不是治本,治標有效。治本,治本要教育,佛陀教育、孔孟教育,孔孟教育跟大乘佛學教育才能解決一切問題。這個不能不知道,不能不認真的學習。

文摘恭錄 淨土大經解演義  (第七十八集)  2010/7/13