Mengapa kita tidak
sanggup melepaskan kemelekatan? Oleh karena kita menganggap segala sesuatu yang
merupakan khayalan semu sebagai nyata adanya. Makanya kita begitu
mendambakannya, timbul perasaan emosional padanya, masalah begini sungguh
merepotkan.
Meskipun sudah
berulang kali membaca di dalam ajaran sutra, Buddha Sakyamuni juga berulang
kali mengingatkan diri kita, kita juga tahu bahwa itu hanyalah khayalan semu,
tetapi kita masih saja tidak sanggup melepaskannya, kemelekatan pada perasaan
emosional yang terlampau mendalam, kekotoran batin dan tabiat yang terlampau
berat.
Tetapi harus
diketahui bahwa kalau tidak sudi melepaskan kemelekatan, maka takkan bisa
meraih keberhasilan, tidak sudi melepaskan kemelekatan maka kembali berputar di
dalam lingkaran enam alam tumimbal lahir.
Terpikir sampai di
sini, kita takkan berani tidak melepaskan kemelekatan, apa alasannya? Kalau
tidak sudi melepaskan maka terlampau menyiksakan, lihatlah, jadi manusia itu
betapa sengsaranya!
Pada satu masa
kehidupan ini terlahir jadi manusia, apakah pada masa kehidupan yang akan
datang juga dapat terlahir kembali jadi manusia? Belum tentu. Mengapa demikian?
Buddha Sakyamuni
menjelaskannya pada kita, apabila pada masa kelahiran mendatang ingin terlahir
jadi manusia, maka harus mengamalkan Sepuluh Kebajikan minimal 70-80 persen.
Andaikata anda
sanggup mengamalkan Sepuluh Kebajikan 90-100 persen, maka anda akan terlahir di
Alam Dewa (Surga).
Di bawah 70-80
persen, maka tidak ada jaminan, belum tentu masih dapat terlahir kembali jadi
manusia.
Jadi cobalah baca
berulang kali Sepuluh Kebajikan, lalu cocokkan dengan perilaku diri sendiri,
kasih nilai pada diri sendiri, apakah bisa mencapai 70-80? Kalau tidak mencukupi
maka ini sungguh beresiko. Fakta ini mesti dipahami.
Kutipan
Ceramah Master Chin Kung 14 Agustus 2010
我們為什麼放不下?我們把這些幻相、假相都當作真的,不知道它是假的,所以對這個起了貪戀,生起情愛,這個事情麻煩。縱然在經教裡面讀多了,佛無數次的提醒我們,我們知道這是假的,可是依舊還是放不下,情執太深,煩惱習氣太重。但是要知道,不放下是決定不能成功,不放下一定要搞六道輪迴。想到這樁事情,我們就不敢不放下,為什麼?不放下太苦了,你說做人多苦!這一生做人,來生能不能得人身?靠不住。為什麼?佛給我們講得清楚,來生要得人身,我們修十善業道至少要拿到中品。也就是我們修十善業道,像學校老師給我們打分數,我們至少要拿到七、八十分,來生才能得人身。如果你能拿到九十分以上,拿到一百分,你來生生天,人天的標準。五十分,五十分不保險,不一定能得人身,總得七、八十分才算保險,來生得人身。我們自己想想看,你把《十善業道經》多念幾遍,對照對照,自己跟自己打分數,看看能不能達到七、八十分?如果覺得沒有,沒有就麻煩大了。這個道理、這個事實真相不可以不知道。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第一一四集) 2010/8/14
Alam semesta ini bukan kosong juga bukan berwujud, juga adalah
kosong, juga adalah berwujud, dengan mengetahui fakta sesungguhnya maka
kebijaksanaan akan terbuka, mengetahui bahwa segala sesuatu adalah sunya
(kosong), tidak ada yang bisa diperoleh.
Maka itu segala sesuatu itu boleh digunakan, boleh dikagumi, tetapi
tidak boleh dikuasai, mengapa demikian? Oleh karena dia adalah hampa, anda
tidak mungkin bisa menggapainya.
Bukan hanya segala sesuatu itu adalah kosong, bahkan tubuh jasmani kita
sendiri juga adalah kosong, maka itu bila kita ingin menguasai dan
mengendalikan tubuh jasmani ini, kita takkan berdaya melakukannya.
Andaikata kita mampu menguasai dan mengendalikan raga kita, maka saya
perintahkan tubuh jasmani ini supaya senantiasa awet muda, hidup sampai usia
seribu tahun namun penampilan masih serupa usia 18 tahun, kalau bisa begini
berarti anda memang mampu menguasai dan mengendalikannya, sayangnya itu cuma
angan-angan belaka.
Maka itu Ajaran Buddha mengajarkan kita boleh menggunakan, boleh
mengagumi, tetapi jangan ada niat pikiran untuk mengendalikan dan menguasainya,
kalau memiliki niat pikiran begini adalah menciptakan karma buruk, karma buruk
menghasilkan akibat yang tidak menyenangkan.
Hubungan antar sesama manusia adalah sebuah jalinan jodoh, insan yang
memahaminya akan menghargai jalinan jodoh tersebut, mengubahnya menjadi jodoh
Dharma, jangan sampai menjadi hubungan kasih, juga jangan sampai menjadi ikatan
permusuhan.
Kalau menjadi hubungan kasih, kelak harus datang melunasi utang budi,
bila menjadi ikatan permusuhan kelak harus datang membalas dendam, semua ini
sungguh menyengsarakan.
Tetapi kalau diubah menjadi jodoh Dharma, semua pihak jadi
tercerahkan, sama-sama melatih diri, sama-sama mencapai tingkatan kesucian,
sama-sama menyelamatkan makhluk lainnya yang tersesat, begini barulah betul,
melangkah di jalan yang sama dengan para Buddha dan Bodhisattva.
Kutipan
Ceramah Master Chin Kung 14 Agustus 2010
這個宇宙非空非有、亦空亦有,知道事實真相,智慧就開了,知道一切法當體即空,了不可得。所以一切法可以受用,可以欣賞,不能佔有,為什麼?它當體即空,你佔有不到。不但一切萬法當體即空,我們的身體也當體即空,所以我們想佔有我們的身體、控制我們的身體,做不到。如果這個身體能控制、能佔有,我讓它年年十八多好,活到一千歲還是十八那個樣子,你才有能力把它佔有、把它控制,你做不到。所以佛教給我們可以受用、可以欣賞,決定不要有控制的念頭、佔有的念頭,那你就造業了,造業肯定有苦報在後頭。人與人,人與佛菩薩,人與一切眾生都是有個緣分,明白人要掌握這些緣分,把這些緣分都變成法緣,不要變成情緣,更不能變成惡緣,這就對了。變成情緣要還債,變成惡緣就冤冤相報,那是非常痛苦的。變成法緣好,大家都覺悟,能夠在一起修行、一起證果,同心協力度迷惑顛倒的眾生,這就對了,這跟佛菩薩走同一條道路了。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第一一四集) 2010/8/14
Mari kita lihat
kalimat berikutnya, “Bentuk persembahan itu ada dua jenis”, yakni yang pertama
adalah persembahan materi, yang kedua adalah persembahan Dharma.
Kita bahas dulu
yang pertama yakni persembahan materi, “Persembahan materi terdiri dari dupa, bunga,
makanan, minuman dan sebagainya”, tiga jenis, namun sesungguhnya persembahan
materi itu cakupannya sangat luas, di sini cuma dibahas tiga jenis saja, tiga
jenis ini mengandung makna yang sangat mendalam.
Dupa melambangkan
pesan. Masa kini untuk mengirim pesan sudah begitu leluasa, ada televisi
satelit, jaringan internet. Zaman dulu untuk mengirim pesan harus mengandalkan
dupa, praktisi sekalian bila punya kesempatan berkunjung ke Tembok Besar
Tiongkok, maka akan lebih memahami makna dari membakar dupa.
Tembok Besar
panjangnya beberapa ribu li, di luar Tembok Besar terdapat Suku Xiongnu, yakni
orang Mongol purba, mereka adalah kaum pengembara. Tiongkok adalah negara
agraris, dengan mengandalkan pertanian mendirikan negara, dengan bercocok tanam
sebagai tulang punggung negara.
Suku nomaden atau
pengembara ini sering datang mengganggu dan merampok di perbatasan wilayah
Tiongkok, makanya negara memutuskan untuk membangun Tembok Besar sebagai upaya pertahanan.
Ketika Xiongnu
datang mengganggu, apa yang dilakukan untuk menghubungi kaisar supaya segera
mengirim bala bantuan? Maka itu coba lihat di Tembok Besar, setiap jarak
tertentu terdapat menara-menara untuk mengirim sinyal asap.
Apa yang dibakar?
Membakar asap serigala, yakni membakar kotoran serigala hingga menghasilkan
asap, angin tidak mudah membubarkannya, inilah ciri khas dari asap serigala,
tidak mudah hilang dihembus angin.
Melihat asap yang
mengepul dari salah satu menara, maka prajurit di menara lainnya segera
membakar asap, diteruskan dari satu menara ke menara lainnya, sambung
menyambung.
Dari lintasan Yumen
(sebuah lintasan di Tembok Besar) sampai akhirnya sampai ke ibukota kekaisaran
yakni Chang’an, mungkin hanya butuh waktu 3 atau 4 jam saja. Kaisar segera
mengetahui ada serangan musuh di perbatasan dan segera mengirim bala bantuan.
Jadi asap gunanya untuk mengirim pesan.
Kutipan
Ceramah Master Chin Kung 14 Agustus 2010
就這兩句,我們看「供養有二」,第一個是財供養,第二個是法供養。我們先看「財供養,供養香花飲食等財物」,這三樁事情,財物範圍太廣了,說三樣,這三樣就含很深的意思。香表信息,現在的信息,已經發展到衛星電視、網際網路。在古時候信息就靠香,諸位如果有機會到中國去觀光旅遊,你去看看萬里長城,你就曉得燒香是什麼意思。萬里長城幾千里路長,長城外面是匈奴,古時候的蒙古人,他們是游牧民族;中國是農,以農立國,是以耕種為主的。這些游牧民族常常來侵略、來搶劫,所以國家才建一個長城,做個防禦工事。他們來攻擊的時候怎麼辦?如何通知皇上,讓皇上知道趕緊派救兵來?所以長城,你看每隔一段有個烽火台,烽火台就是香爐,烽火台。燒什麼?燒狼煙,狼的糞便把它燒成煙,風不容易吹散,狼煙是這樣,它不會吹散。看到烽火台點著這個狼煙,這邊也點,看到就點,烽火台從玉門關那邊傳到長安,那個時候首都在長安,大概只要幾個小時,三、四個小時就傳到,皇上立刻曉得邊關那邊有敵人侵略。所以它是傳遞信息的。
文摘恭錄 — 淨土大經解演義 (第一一四集) 2010/8/14